OJK Blokir 5 Aplikasi Pinjol Legal ? - Tools Pinjol Terbaru

Edukasi Pinjaman Online

Membantu anda untuk mengerti tentang hukum hutang piutang, PERBANKAN, PINJAMAN ONLINE, serta aturan hukum lain yang sering di jumpai di masyarakat. dan juga mempublikasikan berita berita trending terkini, informasi terupdate dan terpercaya.

OJK Blokir 5 Aplikasi Pinjol Legal ?

21 April 2023 - Tools Pinjol,
Saya akan bahas yaitu tentang OJK blokir 5 pinjol legal, 5 pinjol ini merupakan pinjol yang sangat viral dan hampir menyeluruh orang - orang telat bayar dan gagal bayar, mulai dari pola penagihan, penerapan bunga, pengancaman intimidasi dan tidak adanya keamanan data, belum lagi kunjungan dan datangi ke rumah.

BACA JUGA:
Siapa yang terjebak atau galbay atau telat bayar di kredivo, shopee spinjam dan paylater, di home credit, kredit pintar, easy cash?

Yang saya sebutkan adalah pinjol yang selalu dikeluh kesahkan oleh kalian semuanya berapapun orang yang curhat ke saya. Selalu ada salah satu dari pinjol yang saya sebutin tadi, belum lagi nanti ditambah dengan julo, uatas, 360 kredit dan lain sebagainya.

Pinjol Legal Meresahkan Masyarakat


 Hanya saja saat ini yang dikeluhkan oleh masyarakat halnya selalu sama tidak pernah yang berbeda.

Pertanyaan saya OJK Sebenarnya masih bekerja untuk menyelamatkan masyarakat dari tekanan atau dari pinjol - pinjol yang tidak pernah menaati aturan? Karena menjelang mendekati lebaran pun OJK hanya melakukan himbauan di dalam postingan OJK.

Mereka menghImbau untuk tidak meminjam di pinjol ilegal dan menyampaikan waspada tawaran investasi pinjol ilegal jelang lebaran, lalu kenapa OJK tidak sesekali waspada dengan pinjol yang legal? 

Karena literasi masih rendah, tingkat pengetahuan masyarakat masih lemah dalam segi pinjol namun kenapa OJK hanya selalu menghimbau soal pinjol ilegal? Bukankah pinjol ilegal ini sudah dilakukan pemblokiran sampai sekian ribu? Apakah pemblokiran itu tidak berfungsi atau yang diblokir itu hanya sebatas nama sehingga OJK masih melakukan himbauan seakan - akan pinjol legal resmi terverifikasi.

Mungkin menurut OJK itu yang terbaik, makanya saya heran OJK bersama dengan asosiasi fintach pendana sebenarnya benar - benar mengawasi dengan teliti atau hanya mengawasi data yang ada di kantor saja.
Sehingga begitu sulit dari dulu soal akulaku, kredivo, shopee, saya yakin sudah banyak banget yang terjebak di dalam pinjol tersebut dan jangan kalian anggap sampah, jadi ini seakan OJK dan FPI menganggap mereka sampah semua tidak ada yang masuk hitungan semua laporan Anda.

Tidak ada laporan Anda yang benar - benar ditanggapi dan harus menunggu viral dulu baru ada momen - momen tertentu.

Saya kira ada warning dari OJK misalnya jangan pinjam di pinjol dulu menjelang lebaran ingat bunganya besar dan segala macam harusnya seperti itu seimbang ini tidak.

OJK hati - hati tawaran investasi pinjol ilegal dan pinjol ilegal juga menjelang Lebaran ya berarti OJK masih mempromosikan pinjol legal, berarti OJK selama ini benar - benar menutup mata.

Saya selalu menyampaikan tidak ada solusi yang mau Anda harapkan dari Otoritas Jasa Keuangan dan fintech pendanaan Indonesia yang benar - benar menyelamatkan diri Anda solusi yang paling tepat hanya ada dalam diri Anda, Anda mau keluar dari tingkat kesulitan ini atau tidak itu saja.

Tapi kalau perkaranya Anda masih memikirkan DC datang ke rumah denda dan bunga membengkak, data disebar Anda tidak akan keluar dari zona ketakutan Anda, saat ini cuma diri Anda yang bisa menyelamatkan Anda.

Keputusan yang terbaik hari ini solusinya apapun utang Anda, dimanapun pinjolnya solusinya tetap diri Anda sendiri, kalau Anda masih mengandalkan pemerintah berharap utang lunas tanpa bayar ini segala macam tidak akan ada dari OJK menjembatani permasalahan Anda.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.
DMCA.com Protection Status