berikut alesan google melarang aplikasi pinjol berada di google playstore |
11 April 2023 - Tools Pinjol,
Google akan membatasi akses aplikasi yang menawarkan pinjol kepada masyarakat. Berkat kebijakan baru Google, aplikasi pinjol akan dilarang mengakses kontak dan foto di hp nasabah.
BACA JUGA:
Pengumuman terhadap perubahan kebijakan pinjaman pribadinya untuk aplikasi pinjol yang ada di Play Store baru saja Google infokan dan bukan hanya pembatasan akses ke terhadap kontak dan foto tetapi juga penyimpanan eksternal, video, lokasi persis, dan log panggilan.
Aplikasi Pinjol Dilarang Google Playstore
Kebijakan ini mulai berlaku pada 31 Mei 2023 dan salah satu respon Google terhadap pinjol yang seperti predator.
Bukan hanya di Indonesia tapi juga di negara lain seperti Kenya dan India banyak kasus pinjol dan debt collector yang mengganggu sampai meneror nasabah.
Pinjaman online ini dapat mengakses kontak pribadi nasabah yang bisa meneror keluarga dan teman nasabah untuk menagih utang nasabah.
Dalam beberapa kasus ekstrem, penagih utang bahkan mengedit gambar porno dimana foto tersebut diganti dengan wajah nasabah untuk mengintimidasi mereka lebih jauh. Bahkan yang tidak tahan dengan teror dari debt collector memilih bunuh diri.
Menanggapi kasus penagihan utang yang parah, Google telah memblokir ratusan sampai ribuan aplikasi pinjol dari Play Store. Raksasa mesin pencari itu juga akan memblokir aplikasi pinjaman online yang tidak memiliki izin dari Play Store.
Penyedia pinjaman online diwajibkan oleh google untuk mengisi formulir permohonan pinjaman pribadi dan memberikan dokumen yang dibutuhkan, seperti salinan lisensi yang masih berlaku, peraturan seperti ini berlaku di Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar